Kamis, Oktober 12, 2006
Workshop Ramadhan
Siang ini, saya barusan menyelesaikan Workshop Ramadhan di lingkungan Yayasan Airlangga Balikpapan. Pesertanya, semua guru-guru yang masih belum mengenal aplikasi komputer. Pelaksanaannya sebenarnya sudah mulai hari senin kemarin hingga jumat besok atau 5 hari, materinya padat banget. Untuk materi yang saya bawakan adalah database, menggunakan M$ Access, sayang waktunya hanya kurang lebih 3 jam, sehingga target materi yang hendak dicapai sangat jauh dari rencana. Jangan ditanya, kenapa kok pake software M$, bukan opensource atau free software? Ah, saya nggak tahu dech, saya hanya manut panitianya saja kok :D
Yang lebih dibuat berbeda adalah yang saya hadapi ini guru-guru, usianya banyak yang diatas saya, dan ini membutuhkan penanganan dan kesabaran yang ekstra dibanding ketika harus berhadapan dengan mahasiswa atau siswa. Saya sendiri berusaha menghilangkan gaya menggurui yang biasa saya terapkan pada saat perkuliahan, namun kadang saya merasa kikuk seolah-olah seperti melakukan gaya seorang "guru" yang menjelaskan kepada muridnya, namun syukurlah, saya banyak dibantu assisten yang ternyata sudah siap membantu disana, Mbak Syafrida dan Mbak Satya.
Seperti perkiraan saya sebelumnya, materi database ini tidak cukup diselesaikan dalam hitungan 3 jam ini saja, dan ternyata memang benar, dengan alasan materi yang saya sampaikan katanya terlalu dalam dan penjelasannya sangat cepat. Padahal maksud saya sich ingin tepat sesuai target materi yang diberikan. Olala ... akhirnya sampai juga.
Namun begitu, saya masih mempersilahkan pada Ibu Bapak Guru yang masih kesulitan dan ingin bertanya seputar materi workshop, selain bisa langsung di Kampus juga bisa via email ke subura[at]gmail.com
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar